Thursday 14 March 2019

Revitalisasi Dapat Menumbuhkan Ekonomi Rakyat Domestik

Pembangunan Revitalisasi Pasar

IndoBig.com - Program revitalisasi pasar tengah genjar ditingkatkan oleh pemerintah akan memberikan dampak positif, bukan hanya menambah omset pasar yang bersangkutan tetapi meningkatkan penerimaan daerah juga.

Candra Fajri Ananda (Ekonom Universitas Brawijaya) mengatakan,"Jika Revitalisasi pasar bisa meningkatkan pendapatan daerah dikarenakan peningkatan retribusi dari pajak.

“Pajak daerah pasti naik. Kalau pasar tradisional itu direvitalisasi, mereka pasti ada retribusi pasar. In general, pajak daerah pasti naik. Semua diuntungkan,” ujar Candra dalam keterangannya

Revitalisasi Dapat Menumbuhkan Ekonomi Rakyat Domestik

Tidak hanya daerah, dirinya menambahkan, revitalisasi pasar diyakini juga akan membuat omzet tempat jual-beli tersebut bertambah. Tak ayal hal ini juga akan meningkatkan ekonomi masyarakat. “Apakah kemudian bisa membantu pendapatan masyarakat per kapita? Pasti iya,” tegasnya.

Revitalisasi Pasar Rampung

Dampak positif bagi daerah dari adanya pasar-pasar yang direvitalisasi pun turut diakui oleh para pengelola pasar. Pengelola Pasar Rakyat Purbolinggo, Lampung Timur, Budi Hariyanto menilai, revitalisasi pasar membawa dampak positif perekonomian di daerah. Hal ini tidak hanya bersumber dari kualitas pelayanan pasar yang meningkat, melainkan juga ada perbaikan dari sisi manajemen pengelolaan.

Untuk diketahui, pada revitalisasi yang dilakukan sejak 2016 lalu itu, Pasar Rakyat Purbolinggo sendiri telah membangun 96 kios untuk para pedagang. Revitalisasi ini direncanakan akan kembali dilakukan pada tahun 2019 ini dengan target menambah 70 kios. “Dengan tampilan beda, pengunjungnya semakin bertambah kurang lebih 20%-30%. Ini penambahan konsumen,” ungkapnya.

Pengelolaan Retribusi yang baik juga berperan besar untuk mengejar target penerimaan asli daerah (PAD). Dengan adanya bangunan yang tertata dengan baik, kita bisa mengejar target PAD dari pemerintah," pungkas Budi.

Share:

0 comments:

Post a Comment

Blog Archive

Support